IMG 20140116 122735 copy

Alternatif TongSis, TomSis dan PenSis

Baru-baru ini di banyak online shop banyak yang menjual TongSis dan Pensis. Apa sih TongSis dan PenSis ini?

TongSis, atau Tongkat Narsis, adalah sebuah tongkat yang ujungnya bisa dipasang ke handphone atau kamera digital. Tongkat ini dibuat dari kebutuhan narsis masyarakat Indonesia. Meskipun aku tidak terlalu narsis, tapi tahu juga ada TongSis hehehe.
Sebenarnya TongSis ini adalah modifikasi dari monopod (wiki: monopod) yang berguna untuk menahan kamera agar tidak mudah goyang ketika dipakai memotret, dan biasanya digunakan oleh fotografer profesional, jadi ada banyak alternatif yang dapat kamu pakai.  TongSis membuat tempat penyambung baut yang biasanya dipakai untuk kamera sehingga dapat menyangga handphone.

Universal Tripod Cell Phone Holder MLB13911261
Penyangga handphone dan tripod

Jadi jika kamu sudah punya penyangga handphone ini, kamu bisa menaruh handphonemu di tripod, dan tempat lainnya yang biasa dipakai untuk menyangga kamera digital.

Sedangkan TomSis atau PenSis adalah remote untuk memotret dari kamera handphone, dengan cara dicolokkan ke colokan headset. Kalau ini sih, sebenarnya tidak usah beli alat sama sekali untuk mencari alternatifnya.
Untuk iPhone dan iOS lainnya, sebenarnya fitur ini sudah disediakan dari Apple jika kamu menggunakan iOS 5 ke atas. Jika kamu membuka aplikasi kamera, kamu bisa memotret dengan menggunakan tombol “volume +”. Tombol ini juga berlaku jika kamu menggunakan headset untuk iphone, baik yang asli maupun yang palsu, pakai kabel maupun dengan bluetooth sama-sama dapat digunakan untuk memotret. Sama kan dengan fitur TomSis? Lebih multifungsi pula.

Untitled 1

Untuk android, fitur TomSis sangat dipengaruhi dari tipe handphone dan aplikasi kamera yang digunakan. Jika aplikasi kamera tidak dapat menggunakan tombol volume sebagai penjepret kamera, beli TomSis pun percuma, karena sebenarnya TomSis hanya tombol untuk mengatur volume. Aku tidak bisa memberikan tutorial untuk android, tapi salah satu aplikasi yang dapat menggunakan tombol volume untuk menjepret bisa didownload di sini. Itu pun tidak semua handphone android bisa menggunakan TomSis bluetooth, seperti yang dikatakan oleh Ares Pendil.


Diterbitkan

dalam

,

oleh

Comments

8 tanggapan untuk “Alternatif TongSis, TomSis dan PenSis”

  1. Avatar Gesicha Eghie Nurrachmawaty
    Gesicha Eghie Nurrachmawaty

    Kalo pk headset bb bisa gak?

    1. Avatar WeirdlyChosen

      Beda headset beda cara kerjanya, Gesicha. Sama seperti headset iphone tidak akan berfungsi maksimal di android device, begitu pula dengan headset BB. Contohnya, tombol volume dan play/pause/terima telepon tidak berfungsi jika headset untuk iphone digunakan di BB. Saya tidak bisa menjelaskan karena tidak pernah punya BB device.

  2. Avatar Al-atas Sank Petualang

    Info yg menyesatkan,tomsis tidak selamanya hanya sbg tombol volume,.
    Untuk android bisa download aplikasinya jika mau menggunakn tomsis

    1. Avatar ايكا نر خلفا
      ايكا نر خلفا

      aplikasiny namany ap mas??

      1. Avatar sotoko
        sotoko

        salah satunya Volume Button Camera https://play.google.com/store/apps/details?id=dennis.glowiszyn.volumekamerabutton
        atau Selfishop Camera https://play.google.com/store/apps/details?id=com.selfishop.camera
        saya tidak berafiliasi dengan pembuat aplikasi.

    2. Avatar sotoko
      sotoko

      benar, fungsinya tidak cuma untuk tombol volume, jadi ini hanya alternatif jika tidak mau beli tomsis 😀

  3. Avatar Sotoko.info

    Beda headset beda cara kerjanya, Gesicha. Sama seperti headset iphone tidak akan berfungsi maksimal di android device, begitu pula dengan headset BB. Contohnya, tombol volume dan play/pause/terima telepon tidak berfungsi jika headset untuk iphone digunakan di BB. Saya tidak bisa menjelaskan karena tidak pernah punya BB device.

  4. Avatar Sotoko.info

    Memang benar tomsis tidak selamanya hanya sebagai tombol volume. Buat motret juga bisa koq 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *