Download Email Automatically

Malas untuk menunggu loading dari mail.google.com?

Bosan melihat mail.yahoo.com?

Sebal menunggu proses attach file? Apalagi kalau discan virus juga..

Merasa membuang quota internet dengan percuma hanya untuk melihat iklan di hotmail.com?

Atau malas ngecek email tapi sering ada email penting masuk?

Udah nggak zaman lageee…

Itulah kenapa teknologi POP3 (Post Office Protocol) dan IMAP tercipta. Kini kita dapat mengirim email lengkap dengan file attachmentnya juga tanpa membuka web browser semacam Firefox, Internet Explorer, dan lain-lain. Selain itu kita juga dapat melihat isi inbox secara offline selama inbox tersebut sudah pernah dibuka.

Gunakan aplikasi email client seperti Microsoft Outlook, Mozilla Thunderbird, atau Apple Mail untuk mengirim email. Web browser Opera juga menyediakan layanan POP3 terintegrasi supaya user tidak perlu menggunakan aplikasi lain untuk melihat atau mengirim email menggunakan teknologi POP3.

Sebelum tutorial dimulai, penulis akan menyediakan sedikit keterangan tentang layanan POP3 dari beberapa email server terkenal:

Hotmail menyediakan layanan POP3 selama user berlangganan layanan ‘Plus’

Yahoo Mail pernah menyediakan layanan POP3 secara gratis, tetapi layanan tersebut tidak jadi digratiskan dengan alasan “terlalu banyak traffic karena penggunaan POP3″. Jadi untuk menikmati fasilitas POP3 dari Yahoo, user harus membayar iuran bulanan juga.

Gmail merupakan satu-satunya email server terkenal yang menyediakan layanan POP3 secara gratis yang diketahui penulis.

Sekedar informasi, email server dari Universitas Ciputra juga menyediakan layanan POP3 gratis.

Tutorial:

1. Kita harus memiliki email client. Untuk tutorial, penulis akan menggunakan program Microsoft Outlook 2003 dan Mozilla Thunderbird for Windows.

Microsoft Outlook 2003 (dengan asumsi sudah membaca post tanggal 23 Agustus 2008):

1. Buka Microsoft Outlook

2. Klik Tools > Email Accounts.

3. Klik Add new email account, klik next

4. Pilih POP3, klik next

5. Isi data yang diperlukan (Data mengenai server bisa dilihat di bawah)

6. Disarankan membuka “More Settings”, dan mencentang “Use SSL” apabila email servernya mensupport SSL (Secure Sockets Layer, untuk mengamankan data agar tidak dicuri pihak ketiga)

7. Apabila sudah selesai mensetting, coba klik “Test account”

8. Apabila ada pesan bahwa semua sudah dilaksanakan dengan sukses, klik “close” lalu klik “Next” lalu klik “Finish”

9. Untuk menerima email dari server atau mengirim email yang masih berupa draftklik “Send / Receive” di toolbar.

10. Untuk membuat email baru, klik “New”

Setting untuk Mozilla Thunderbird:

1. Download dan install Thunderbird

2. Untuk mengambil data hasil sinkronisasi, lakukan import dari pilihan aplikasi yang sudah disediakan, pilih aplikasi yang digunakan untuk sinkronisasi dengan handphone (apabila diperlukan). Apabila lupa melakukan import, klik Tools > Import, lalu pilih apa saja yang akan di-import.

3. Untuk membuat account baru, klik New > Account

4. Untuk Gmail account, sudah ada setting yang memudahkan, tapi untuk menggunakan server lainnya user harus mensettingnya sendiri

5. Untuk menerima email dari server, klik “Get mail”

Setting account untuk Google dapat dilihat dihttp://mail.google.com/support/bin/answer.py?answer=12103

Untuk setting dari server lainnya dapat dilihat di FAQ (Frequently Asked Questions) atau help dari server tersebut.

Selamat menikmati era baru ber-email ria!


Diterbitkan

dalam

oleh

Tags:

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *